Lowongan Kerja PT Kyosha Indonesia - Sales Staff    I    Lowongan Kerja Sales Staff Pabrik Manufacturing Automotif    I    Lowongan Kerja PT. Agroveta Husada Dharma - Operator Produksi    I    Lowongan Kerja PT. Ilsam Global Indonesia - Marketing Staff    I    Lowongan Kerja PT. Dharma Polimetal Tbk, Cikarang - Operator Forklift / Admin HRD / Admin Produksi & Purchasing    I    Info selengkapnya cek Menu Lowongan Kerja

Pintar Bahasa Jepang Tidak Selalu Sukses Berkarir di Perusahaan Jepang

Hallo Pabrikers, Jurnalkawasan.com kembali mengadakan program Dewan HR Indonesia di Prime Biz Hotel, Cikarang.

Jun 10 2022, 22:55

Cikarang. - 

Hallo Pabrikers, Jurnalkawasan.com kembali mengadakan program Dewan HR Indonesia di Prime Biz Hotel, Cikarang. Program DHI kali ini mengangkat topik "Japanese - Indonesia Cross Culture di Tempat Kerja". Narasumber yang dihadirkan adalah Hideki Amanku, Sekjen BPP Perhimpunan Alumni Jepang dan Luqman Nurhakim Thalib Ketua Forum HR Surya Cipta yang sudah malang melintang berkarir di negeri Sakura. 

Luqman Thalib dalam diskusi mengatakan bahwa budaya Jepang tidak hanya dilihat dari betapa pintar nya berbahasa Jepang,melainkan juga harus bisa membangun chemistry. 

"Saya punya teman sudah lulus N1, bahasa Jepang nya bagus sekali, tapi di Jepang Tidak diterima kerja sama sekali, akhirnya dia pulang kampung ke Indonesia. sedangkan saya yang hanya lulusan hukum pernah 5 kali di perusahaan Jepang. ini bukti kalo bahasa menjadi faktor kedua. paling penting adalah chemistry.  kita ikuti dan mereka ini juga suka humor" kata Luqman dihadapan 35 HR manager di Cikarang.S

Sementara itu, Hideki amangku juga mendorong agar kedisiplinan menjadi point kesuksesan dalam bekerja dengan orang Jepang.

"Saya lama di Jepang, yang penting rajin aja nanti bisa sukses. Disamping itu, menggunakan bahasa Jepang juga jangan terlalu tinggi level nya, mereka malah tidak mengerti, yang gaul yang biasa saja," kaya petinggi Universitas Dharmapersada ini.

Program Dewan HR Indonesia edisi ini juga disemarakan dengan banyaknya doorprize dari para mitra. Mitra yang turut bergabung dalam acara ini adalah Universitas Dharma persada, Proime Biz Hotel, rumah123.com, Dharmawangsa residence. (Dr)

Berita Terkait

No Posts Found